Waspada Produksi Jejak Karbon dari Limbah Rumah Tangga

Tidak dapat dipungkiri bahwa produksi limbah telah menjadi dampak dari kegiatan sehari-hari manusia yang tak terhindarkan, dapat bersumber dari aktivitas industri juga rumah tangga.

Baca juga artikel lainnya : CARA MENGHITUNG JEJAK KARBON DARI PROSES PRODUKSI INDUSTRI

Limbah rumah tangga didefinisikan sebagai bahan sisa, sampah, atau buangan yang dihasilkan dari kegiatan sehari-hari di rumah, seperti sisa makanan, barang padat, cairan bekas pakai, dan lain sebagainya.

Sama seperti pada umumnya, limbah rumah tangga dapat dikategorikan ke dalam limbah organik, anorganik, dan limbah B3 (Bahan Berbahaya dan Beracun). Dalam penanganannya, dibutuhkan metode yang tepat sebab pengolahan limbah yang salah dapat berkontribusi terhadap peningkatan jejak karbon harian rumah tangga.

Pengolahan limbah tidak bertanggung jawab tidak hanya berpotensi mencemari lingkungan, tetapi juga menyumbang emisi karbon yang mempercepat perubahan iklim.

Sumber Emisi Karbon dari Limbah Rumah Tangga

Setiap barang yang kita gunakan, konsumsi, dan buang pada akhirnya, akan selalu memiliki jejak karbon yang dampaknya tidaklah baik. Beberapa sumber utama emisi karbon dari limbah rumah tangga mencakup di antaranya:

  1. Limbah Organik

Semua hal yang termasuk ke dalam limbah organik adalah seperti sisa makanan, bahan-bahan sayur dan buah, dan sisa dapur. Sektor rumah tangga masih banyak yang membuat sampah jenis di atas langsung ke tempat pembuangan. Akibatnya, bahan organik yang membusuk dapat menghasilkan gas metana (CH4), sebuah gas rumah kaca yang sangat kuat melebihi karbon dioksida (CO2).  

  1. Limbah Anorganik

Limbah anorganik rumah tangga biasanya mencakup sampah plastik, kertas, logam, kain atau pakaian bekas, yang umumnya dibuang langsung ke TPA. Membuang sampah plastik langsung ke TPA dapat mencemari lingkungan melalui partikel mikroplastik yang mengkontaminasi tanah dan air. Limbah tekstil juga umumnya tidak lagi diolah ketika sudah masuk ke TPA. Mnyumbang limbah besar dengan jejak karbon tinggi dari produksi, transportasi, dan pembuangan pakaian. 

  1. Limbah B3

Dalam kategori limbah B3, sektor rumah tangga dapat menghasilkan buangan berupa alat elektronik bekas, baterai, bohlam, bahan kimia yang terkandung dalam air sisa cucian, hingga obat-obat kedaluwarsa. Produksi dan pembuangan perangkat elektronik menghasilkan limbah beracun dan emisi karbon besar akibat proses ekstraksi bahan baku serta manufaktur.

Dampak Limbah terhadap Perubahan Iklim

7

Menurut data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN KLHK), sampah rumah tangga menyumbang sekitar 44,37 persen jumlah sampah dari total 69,9 juta ton sampah nasional di tahun 2023.

Angka yang sangat besar, bisa dibayangkan juga bagaimana dampaknya terhadap kelestarian lingkungan. Terlebih jika sampah tersebut tidak dikelola dengan baik yang berkontribusi terhadap peningkatan emisi gas rumah kaca di atmosfer.

Seperti kita ketahui, gas metana yang berasal dari limbah organik dan karbon dioksida dari pembakaran sampah dapat memperburuk pemanasan global.

Jangan lupa dengan potensi pencemaran tanah dan air akibat sampah yang bocor ke ekosistem dan mencemari sumber daya.

Strategi Mengurangi Jejak Karbon dari Limbah Rumah Tangga

Oleh karena itu, nampaknya dibutuhkan strategi yang tepat bagi sektor rumah tangga untuk memiliki kesadaran pengelolaan sampah bertanggung jawab untuk membantu meminimalisir produksi jejak karbon.

Alih-alih membuang sampah sisa makanan ke tempat sampah, masyarakat di sektor rumah tangga bisa mulai mengurangi sisa makanan dan mengolah sisa makanan yang ada menjadi kompos.

Limbah anorganik juga bisa dikelola melalui metode daur ulang dan upcycling, serta mengirim limbah B3 ke pihak yang berwenang menghancurkan untuk menghindarkannya membahayakan lingkungan.

Dengan perubahan kebiasaan individu dan kebijakan yang lebih baik, kita bisa mengurangi emisi karbon dari limbah dan membantu mengatasi krisis iklim.

Tentang Satuplatform

Satuplatform merupakan platform all-in-one yang menyediakan solusi komprehensif untuk ESG management, carbon accounting, dan sustainability reporting. Kami dapat membantu Anda mencapai tujuan keberlanjutan dengan menjadi yang terdepan sesuai regulasi yang berlaku. 

Dengan fitur-fitur Satuplatform, Anda dapat:

  1. Mengumpulkan dan menganalisis data ESG secara akurat dan efisien
  2. Menghitung & mengelola  emisi karbon dan menetapkan target pengurangan emisi
  3. Menyusun laporan ESG yang memenuhi standar internasional dan nasional

Satuplatform juga didukung oleh tim ahli yang berpengalaman di bidang keberlanjutan bisnis. Tim ahli kami akan membantu memahami kebutuhan Anda dan mengimplementasikan solusi yang tepat. Hubungi Satuplatform dan dapatkan FREE DEMO sekarang! 

Wujudkan bisnis yang berkelanjutan, berdaya saing, dan bertanggung jawab bersama Satuplatform. 

Similar Article