Audit Lingkungan: Prinsip dan Pedomannya


Audit Lingkungan - Satuplatform Audit Lingkungan – Satuplatform

Terminologi Pelaksanaan Audit Lingkungan

Audit lingkungan merupakan seperangkat manajemen yang meliputi evaluasi secara sistematik, terdokumentasi, periodik dan objektif tentang bagaimana suatu kinerja organisasi, sistem manajemen dan peralatan dengan tujuan memfasilitasi kontrol manajemen terhadap pelaksanaan upaya pengendalian dampak lingkungan dan pengkajian penaatan perundang-undangan tentang pengelolaan lingkungan hidup.

Dalam pelaksanaannya terdapat beberapa prinsip dan tata cara umum yang menggunakan Keputusan Menteri LH No 42 tahun 1994 sebagai salah satu acuan atau Keputusan Menteri LH No 30 tahun 2001 yang mengatur proses verifikasi dari hasil audit.

Beberapa terminologi yang biasa digunakan dibagi menjadi dua yaitu:

  1. Audit internal umumnya dilakukan untuk kepentingan internal suatu organisasi yang berfungsi mengevaluasi dan meningkatkan pengelolaan lingkungan. Audit internal adalah tim audit yang dibentuk dengan sumber daya manusia sebagian besar dari organisasi tersebut. 
  2. Audit eksternal biasanya dilaksanakan atas perintah pihak luar untuk memenuhi suatu persyaratan tertentu. Audit eksternal sebagian besar terdiri dari pihak luar yang biasanya memiliki sertifikat sebagai auditor.

Prinsip Pelaksanaan Audit Lingkungan

Dalam pelaksanaannya diterapkan prinsip-prinsip umum secara maksimal seperti:

  1. Sistematis, terdokumentasi, periodik dan obyektif
  2. Dianjurkan untuk dilakukan secara sukarela sebagai upaya internal untuk memperbaiki kinerja
  3. Merupakan perangkat manajemen 
  4. Identifikasi risiko lingkungan di masa mendatang 
  5. Merupakan suatu pengamatan sesaat
  6. Bersifat komprehensif dan menggunakan protokol audit
  7. Mendapat dukungan manajemen 
  8. Dokumen audit bersifat rahasia kecuali ditentukan lain oleh penanggung jawab
  9. Mengikuti kode etik auditor lingkungan

Pedoman Umum Pelaksanaan Audit Lingkungan

Dalam pelaksanaannya terdapat beberapa pedoman umum seperti: 

  1. Tata laksana pelaksanaan: perlu mengikuti suatu tata laksana audit. Tata laksana audit merupakan suatu rencana yang harus diikuti oleh auditor untuk dapat mencapai tujuan audit yang diharapkan. Dengan mengacu pada tata laksana tersebut maka diharapkan adanya konsistensi dalam audit dan pelaporan hasil audit. Tata laksana audit sangat beragam dan tergantung pada jenis usaha dan karakteristik lingkungan.
  2. Tahapan pelaksanaan: dalam tahapan pelaksanaan perlu dilakukan pendahuluan dan pra-audit. 
  3. Kegiatan lapangan: tahapan ini adalah kegiatan lapangan seperti melakukan  pertemuan pendahuluan, pemeriksaan lapangan, pengumpulan data, pengujian, evaluasi hasil temuan, dan pertemuan akhir. 
  4. Pasca audit: pelaksana audit akan menyusun laporan tertulis secara lengkap sebagai hasil pelaksanaan. Laporan ini mencakup pemaparan tentang rencana tindak lanjut terhadap isu-isu lingkungan yang telah diidentifikasi.

Kriteria Pelaksanaan Audit Lingkungan

Kriteria pelaksanaan tergantung dari kesepakatan yang ditetapkan dalam ruang lingkup audit antara auditor dan organisasi atau perusahaan yang akan diaudit. Namun biasanya dalam pelaksanaannya mengacu pada beberapa standar kriteria dan peraturan sebagai berikut:

  1. Standar lingkungan lokal, nasional dan internasional 
  2. Hukum dan peraturan-peraturan nasional
  3. Izin dan kontrak karya
  4. Spesifikasi sistem manajemen internal 
  5. Standar perusahaan

Your All-in-One Sustainability Platform

Satuplatform hadir untuk mencapai tujuan keberlanjutan dengan menjadi yang terdepan sesuai regulasi yang berlaku. Satuplatform adalah platform all-in-one yang menyediakan solusi komprehensif untuk ESG management, carbon accounting, dan sustainability reporting.

Dengan fitur-fitur Satuplatform, Anda dapat:

  1. Mengumpulkan dan menganalisis data ESG secara akurat dan efisien
  2. Melacak emisi karbon dan menetapkan target pengurangan emisi
  3. Menyusun laporan ESG yang memenuhi standar internasional dan nasional

Satuplatform juga didukung oleh tim ahli yang berpengalaman di bidang keberlanjutan bisnis. Tim ahli kami akan membantu memahami kebutuhan Anda dan mengimplementasikan solusi yang tepat. Hubungi Satuplatform dan dapatkan FREE DEMO sekarang! Wujudkan bisnis yang berkelanjutan, berdaya saing, dan bertanggung jawab bersama Satuplatform.

Similar Article

5 Brand Kosmetik yang Dukung ESG

Berbagai jenis dan varian dari produk kosmetik yang tersebar luas, menimbulkan potensi sampah kemasan yang menumpuk di landfill. Tidak hanya…