Prinsip hirarki atau tingkatan pengelolaan sampah menjadi salah satu pengetahuan yang penting kita ketahui untuk dapat menangani sampah dengan cara yang bertanggung jawab. Pengelolaan sampah bertanggung jawab memiliki banyak manfaat. Tujuan utamanya adalah untuk mencegah potensi pencemaran akibat kandungan dari limbah yang mungkin dapat mengkontaminasi dan membahayakan kesehatan.
Baca Juga: Contoh Inovasi Pengelolaan Sampah di Indonesia
Pada artikel ini, kita akan mengenal lebih dalam mengenai prinsip hirarki pengelolaan sampah bertanggung jawab sehingga dapat dipraktikkan dalam kehidupan nyata.
Table of Contents
ToggleApa Itu Prinsip Hirarki Pengelolaan Sampah?
Menurut wastemission.com, hirarki atau tingkatan pengelolaan sampah merupakan panduan praktis untuk mengelola sampah dengan cara yang paling berkelanjutan, dengan memprioritaskan metode yang paling direkomendasikan (pencegahan) sampai yang paling dihindari (pembuangan).
Sesuai namanya, tingkatan ini dibayangkan seperti sebuah piramida dengan puncaknya memiliki peranan penting dalam mengurangi atau mencegah timbulnya sampah.
Setiap langkah yang ditetapkan pada piramida tersebut menunjukkan prioritas berdasarkan keefisienan dan dampak lingkungan yang mungkin terjadi. Implementasi hirarki ini dapat memberikan beragam manfaat, utamanya meminimalisir terjadinya pencemaran lingkungan.
Oleh karena itu, masyarakat biasanya disarankan mengikuti langkah yang ada untuk meminimalkan dampak dari timbulan sampah yang dihasilkan.
Apa Saja Langkah dalam Hirarki Pengelolaan Sampah?
Terdapat berbagai langkah dalam prinsip hirarki pengelolaan sampah yang umumnya dibagi ke dalam konsep Reduce, Reuse, Recycle (3R).
Konsep 3R juga dapat berkembang menjadi 5R, 7R, dan bahkan lebih tergantung pada aspek yang diperhitungkan, ketersediaan teknologi, serta pendekatan terhadap ekonomi sirkular.
- Konsep 3R: Reduce, Reuse, Recycle
3R menjadi konsep dasar yang paling dikenal dalam pengelolaan sampah bertanggung jawab.
Dalam konsep 3R, terdapat upaya Reduce berupa mengurangi produksi sampah sejak awal, Reuse dengan memanfaatkan kembali barang dan material sisa sebelum menjadi sampah, dan Recycle atau daur ulang untuk mengolah kembali sampah menjadi bahan baku baru.
- Konsep 5R: Refuse, Reduce, Reuse, Recycle, Recover
Konsep 5R berkembang dengan menambahkan pendekatan yang lebih proaktif demi menghindari konsumsi berlebih dan memaksimalkan pemanfaatan limbah.
Terdapat upaya Refuse atau menolak dan menghindari produk atau barang sekali pakai yang berpotensi menjadi limbah. Kemudian ada Recover atau memanfaatkan kembali sampah untuk menjadikannya sumber energi, seperti waste-to-energy atau biogas dari limbah organik.
- Konsep 7R: Refuse, Reduce, Reuse, Repair, Recycle, Recover, Replant
Lebih lanjut, konsep 7R hadir untuk semakin menekankan tanggung jawab individu dan industri dalam menjaga keseimbangan lingkungan.
Terdapat dua aspek tambah, yakni upaya Repair atau memperbaiki produk untuk memperpanjang usia pakainya serta Replant atau merestorasi ekosistem untuk mengembalikan keseimbangan alam.
Apa Manfaat dari Mematuhi Hirarki Pengelolaan Sampah?
Hirarki pengelolaan sampah adalah panduan yang baik untuk membantu kita menemukan langkah yang pas dalam mengolah sampah.
Dengan mengikuti urutan yang ada, kita turut serta menghemat sumber daya,, mencegah terbuangnya bahan baku secara sia-sia, meminimalisir dampak dari penumpukan sampah yang tidak terkendali, serta menjaga kesehatan makhluk hidup.
Seiring dengan meningkatnya kesadaran manusia akan pentingnya kelestarian lingkungan, strategi pengolahan sampah juga akan turut berkembang ke cara yang lebih sesuai dan komprehensif.
Untuk saat ini, mari kita mematuhi panduan yang ada dan senantiasa mengelola sampah yang kita hasilkan dengan cara yang baik bagi alam.
Similar Article
5 Negara yang Terancam Tenggelam akibat Pemanasan Global
Pemanasan global nampaknya tidak lagi bisa dianggap sepele sebab pengaruhnya saat ini sudah semakin mengancam keberlangsungan hidup masyarakat dan makhluk…
Budaya Bersepeda di Belanda yang Sukses Kurangi Emisi Karbon
Belanda dikenal sebagai negara dengan budaya bersepeda yang sangat kuat. Budaya bersepeda di negeri ini sepertinya telah menjadi sebuah keunikan…
Waspada Produksi Jejak Karbon dari Limbah Rumah Tangga
Tidak dapat dipungkiri bahwa produksi limbah telah menjadi dampak dari kegiatan sehari-hari manusia yang tak terhindarkan, dapat bersumber dari aktivitas…
Peran Lahan Basah dalam Mitigasi Perubahan Iklim
Lahan basah merupakan salah satu ekosistem bumi yang punya peran penting dalam menjaga keseimbangan lingkungan, salah satunya mendukung upaya mitigasi…
5 Cara Jadikan Kafe dan Restoran Ramah Lingkungan
Kafe dan restoran dengan konsep ramah lingkungan tidak lagi sekadar tren di zaman sekarang. Lebih dari itu, konsep ini semakin…
Cara Sederhana Melindungi Lingkungan dari Rumah
Jika bukan manusia sebagai penghuni bumi yang melindungi kelestarian lingkungan, siapa lagi yang bisa melakukan. Melindungi lingkungan bukan hanya tanggung…